Ketua Umum Mapan RI Disambangi Dani Ramdani Bacabup Bekasi

Bekasi Jabar, SIBER88.CO.ID_ Kediaman Parulian Hutahaean,ketua umum Masyarakat Peduli Anti Narkoba Indonesia (Mapan) disambangi bakal calon Bupati(bacalon)Bekasi,Dani Ramdani pada Minggu(8/9/2024).

Kedatangan Dani Ramdani yang juga sebagai Dewan Pembina Mapan se-Indonesia Jawa Barat disambut sorak Sorai oleh para pengurus maupun anggota Mapan bertempat di perumahan Pesona Indah Muktiari kecamatan Cibitung.

Suasana santai sambil ngopi bareng semakin menambah keakraban diantara mereka.

Acara tersebut turut dihadiri oleh ketua harian Pimnas Mapan Indonesia,Aslam Syahmuda,ketua Bekasi Raya Dan Jajaran, BBKH Mapan dan Satgas Mapan,serta mitra ormas dan srikandi serta beberapa masyarakat sekitar.

Parulian Hutahaean,mengatakan,tujuan dari acara ini adalah untuk mempererat hubungan antara masyarakat dan pemangku kebijakan dalam hal edukasi dan sosialisasi mengenai bahaya narkoba.

“Mapan Indonesia akan terus berkomitmen dalam memperjuangkan generasi yang sehat dan bebas dari narkoba. Kami mengapresiasi dukungan penuh dari Dani Ramdan yang turut serta dalam agenda ini,” kata Parulian.

Sementara dalam sambutannya,Dani Ramdani menyampaikan ucapan terimakasih sudah diberi kehormatan menjadi Dewan Pembina di lembaga Mapan.

“Saya selaku Dewan Pembina Mapan Jawa Barat akan menerangkan bahayanya narkoba di Kabupaten Bekasi yang semakin tinggi serta sulitnya lapangan kerja,” ujar Dani.

“Jadi kedepannya bagaimana narkoba di Bekasi ini kita buat makin turun demi generasi bangsa dan kita ciptakan lapangan kerja agar berkurang pengangguran di Kabupaten Bekasi,” lanjutnya.

“Alhamdulilah waktu saya menjabat Pj Bupati Bekasi saya sudah banyak lakukan berbagai Hal, infrastuktur jalan dan pembangunan sekolah untuk masyarakat Bekasi,walau saya bukan asli Bekasi tapi saya mencintai Bekasi dan menyukai Bekasi,” ungkapnya.

“Saya dilahirkan tidak ditanya mau lahir di mana dan saya menjawab mau lahir di Bekasi,tetapi masih lahir di Indonesia,” tukasnya.

Usai sambutan,berlanjut pemberian SK kepada Dani Ramdan selaku Dewan Pembina Mapan Jawa Barat yang diserahkan oleh Parulian Hutahaean, selaku Ketua Umum Mapan.

Penulis: Rian HEditor: Badruzzaman