Sukabumi Jabar, SIBER88.CO.ID_Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Sukaraja, Sukabumi bertepatan di depan komplek perumahan Pesona Cibeureum Permai (22/9/2022). Dalam insiden tersebut tiga orang dinyatakan meninggal dunia.
Diketahui kecelakaan berawal dari tabrakan keras antara mobil jenis minibus bermerk Xpander bernopol F 1349 OJ dengan angkutan umum Jurusan Sukaraja- Kota Sukabumi bernopol F 1959 TJ.
Awal mula kejadian terekam CCTV, didalam rekaman terlihat mobil Xpander melaju dengan kencang dari dalam komplek perumahan Pesona Cibeureum Permai. Mobil tersebut terlihat hilang kendali dan menghantam mobil angkot yang melintas tepat diseberang gerbang perumahan.
“Mobil Xpander itu menghantam angkot hingga terseret dan terguling,” ujar salah seorang warga setempat, Deni (25) kepada wartawan, Kamis (22/9/2022).
Akibat insiden tersebut, body mobil angkot ringsek. Sedangkan mobil Xpander juga mengalami kerusakan hebat di bagian depan. Selain itu sebuah toko yang lokasinya tidak jauh dari insiden awal ikut hancur terimbas hantaman.
“Selain dua kendaraan tersebut rusak, terdapat tiga orang korban yang mengalami luka serius hingga di bawa ke rumah sakit RSUD Syamsudin SH (Bunut),” pungkas Deni.
Kabag Umum RSUD Shamsudin SH, Supriyanto membenarkan bahwa ada tiga orang korban yang dibawa ke rumah sakit. Ketiganya datang dalam kondisi meninggal dunia.
“Jenazah ada tiga orang semuanya laki-laki, datang diantarkan menggunakan mobil pick-up, dua diantaranya berusia 50 tahun dan yang satu berusia 60 tahun. Ketiganya diantarkan dalam kondisi meninggal dunia,”ungkap Supriyanto dihubungi melalui telepon seluler.
Supriyanto menjelaskan, ketiga korban itu sebagian besar mengalami luka dibagian kepala. Saat ini ketiganya sudah berada dalam ruangan jenazah untuk ditangani.
“Pihak keluarga korban sudah datang ke Rumah Sakit. Untuk identitas 1 orang berinisial H sebagai sopir angkot, Inisial B sebagai tukang cakwe sedangkan yang 1 belum terindentifikasi. Korban tidak membawa identitas dan sedang ditelusuri oleh polisi,”pungkasnya. (HR)