Embung Curug Geulis Cisuru Diresmikan Novita Wijayanti

Cilacap Jateng, SIBER88.CO.ID_Novita Wijayanti, anggota DPR RI Fraksi partai Gerindra Komisi V Dapil Vlll (Cilacap-Banyumas) kembali resmikan Air Baku Embung Curug Geulis pada Rabu (10/01/2024).

Embung Curug Geulis di Desa Cisuru Kecamatan Cipari Kabupaten Cilacap ini akan memberi harapan untuk para petani yang ada di kecamatan Cipari.

Novita Wijayanti didampingi anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah,David Ishak Ariyadi,Elroy Oyasari Kepala BBWS Citanduy, Hamzah Sfrudin Kepala Dinas PSDA Cilacap, forkopimcam Cipari, Kepala Desa se-Kecamatan, lembaga,tokoh agama dan tokoh masyarakat lainya.

Dalam giat kali ini hadir juga Suyatno,Ketua DPC Partai Gerindra Cilacap, Maryo Sekretaris DPC, Kiki Anggoro Bendahara DPC, Tim Novita Center, Para Ketua PAC, Ranting, Relawan, Kader dan Simpatisan Partai Gerindra. Dalam kegiatannya, rombongan disambut oleh pemangku wilayah forkopimcam Cipari dan para Kepala Desa dengan menyematkan kalungan bunga dan potong pita.

Kepala Desa Cisuru, Imam Kustianto,mengucapkan,selamat datang kepada rombongan, tamu undangan dan seluruh hadirin yang pada kesempatan ini bisa bersama- sama menyaksikan Peresmian dan Pelepasan Air Baku Embung Curug Geulis di Desa Cisuru.

“Alhamdulillah, kita bisa berbahagia bisa merasakan atas terealisasinya Embung dan ini akan menambah pemanfaatan bagi masyarakat petani di Desa kami dan sekitarnya, serta diharapkan dapat meningkatkan perkonomian masyarakat,”kata kades.

Tidak lupa Kades pun mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang sudah memberikan sumbangsih dan kepeduliannya sehingga Embung Curug Geulis yang selama ini ditunggu- tunggu sudah jelas nyata terealisasi, hal tersebut berkat perjuangan keras anggota DPR RI Fraksi Partai Gerindra,Novita Wijayanti.

Di tempat yang sama,dalam sambutannya,Pj Bupati Cilacap yang dibacakan oleh Kepala Dinas PUPR Cilacap,menyampaikan,pada kegiatan hari ini adalah pelepasan air baku Embung di Desa Cisuru Kecamatan Cipari.

“Berkenaan dengan kegiatan ini secara pribadi dan atas nama Pemerintah Kabupaten Cilacap menyambut baik serta mengucapkan terimakasih kepada Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat melalui Direktorat Jenderal Sumber Daya Air.

Dengan adanya pembangunan Embung gerakan cepat meningkatkan pemanfaatan sumber air bersih guna mencukupi kebutuhan akan sumber sumber air untuk kegiatan sehari-hari dan pertanian, khususnya di wilayah Kecamatan Cipari umumnya di Kabupaten Cilacap, dan ini merupakan potensi yang sangat besar bagi peningkatan produksi pertanian serta peningkatan kesejahteraan para petani pada khususnya dan masyarakat Kabupaten Cilacap pada umumnya.

Maka untuk mencukupi pasokan air harus diupaya yang maksimal, salah satunya dengan membangun sarana prasarana yang baik dan memadai guna menunjang keberhasilan usaha di bidang pertanian khususnya di areal pesawahan termasuk melalui pembangunan Embung, di samping itu keberadaan Embung ini juga bermanfaat sebagai tempat yang mampu menampung air.

Maka dengan ini perlu upaya perlindungan dan pelestarian sumber air atau konservasi air dan juga berfungsi sebagai tempat wisata, dengan demikian maka dengan adanya Embung ini akan mampu meningkatkan indeks pola tanam di Kabupaten Cilacap pada umumnya dan di Desa Cisuru khususnya, pada akhirnya mampu meningkatkan produksi nasional guna mencapai hal tersebut maka saya berharap kepada seluruh masyarakat untuk dapat memanfaatkan embung ini dengan sebaik-baiknya dengan terpeliharanya dapat berfungsi secara optimal sebagai tampungan air baku.

Mungkin pemanfaatan air untuk irigasi atau pertanian perikanan dan wisata air serta sebagai untuk keseimbangan atau pasokan air tanah, sehingga ketersediaan air tanah tetap terpenuhi,

“Oleh karena itu kita bersama-sama meningkatkan komitmen agar ini dapat dijaga dan dipelihara sebaik-baiknya sehingga dapat berfungsi secara optimal dalam membantu mencukupi kebutuhan akan sumber air khususnya untuk kegiatan pertanian,” papar Hamzah Safrudin.

“Maka menurut history,Embung Cisuru ini memiliki sejarah panjang sampai akhirnya dapat terbangun seperti sekarang ini, Embung Cisuru memiliki Volume Tampung 12.929,6 M3, Luas 0, 28Ha, Tinggi Embung 5M, Lebar Embung 11M, Embung ini diusulkan oleh Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Dapil VIll (Cilacap – Banyumas) Novita Wijayanti pada tahun 2021 yang lalu,”ungkapnya.

Akhirnya dari Kementerian PUPR pada Februari 2023 memulai tahap konstruksi umum dengan nilai kontrak sebesar 6 miliar dan selesai selama 240 hari kalender.

“Kami menyampaikan terimakasih kepada anggota DPR RI Komisi V Novita Wijayanti atas dukungan penuh sehingga pembangunan Embung Ini akhirnya dapat terbangun dan terealisasi,”ucapnya.

“Embung ini bisa dimanfaatkan oleh masyarakat dalam jangka panjang, oleh karena itu mari sama-sama kita merawat dan mengelola dengan baik, sehingga manfaat bangunannyapun dapat kita nikmati,”sambungnya.

“Kami berharap kerjasama antara Pemerintah dengan DPR dapat terjalin lebih luas lagi khususnya dalam kegiatan yang akan dilaksanakan di tahun-tahun yang akan datang,” tegas Elroy Oyasari.

Sementara itu,Novita Wijayanti,mengatakan, Ini adalah bagian tanggungjawab pihaknya, atas kemauan masyarakat dengan didasari kebutuhan, sesuai fungsi dan perannya sebagai Anggota DPR RI terus memberikan yang terbaik untuk masyarakat.

” Dengan hadirnya pembangunan Embung akan bisa mengairi pada musim kemarau untuk tanaman pertanian palawija seperti jagung, kacang tanah, kedelai, kacang hijau, sayuran dan mengingat air dari embung sangat terbatas, maka pemakaiannya juga harus seefisien mungkin,” pesan Novita.

Hingga akhirnya acara dilanjutkan penandatanganan prasasti dan potong tumpeng sebagai tanda diresmikannya Embung Curug Geulis Desa Cisuru.

Penulis : Purwanti & tim
Editor : Badruzzaman