Serdang SUMUT,SIBER88.CO.ID – Tim Densus 88 Anti Teror mengamankan ratusan kotak amal yang diduga milik para terduga teroris di Desa Manunggal, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara. Kotak amal itu diduga disebar di seluruh rumah makan hingga mini market di kabupaten dan kota di Sumut, yang kemudian dikumpulkan dalam gudang. “Benar, di Desa Manunggal, Helvetia. Kurang lebih 500 (kotak amal),” kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol. Hadi Wahyudi, Jumat (26/3).
“Selain menemukan kotak amal, petugas juga menemukan ribuan selebaran bertuliskan Yayasan Amal Islam Ibnul Jauzy yang diduga dijadikan modus terduga teroris untuk mendapatkan dana dari masyarakat. Tim juga menemukan sejumlah buku dan dua helai pakaian milik terduga teroris,” tambah Kabid Humas Polda Sumut.
“Penggerebekan di kawasan ini merupakan hasil pengembangan dari rangkaian Operasi Densus 88 Antiteror Mabes Polri. Sebelumnya juga telah dilakukan pengamanan kotak amal serupa di kawasan Tanjungbalai beberapa waktu lalu. Seluruh barang bukti akan dibawa ke Polda Sumatra Utara guna proses penyidikan lebih lanjut,” tutup Kabid Humas Polda Sumut.
#PolriPresisi