Sinjai Sulsel, SIBER88.CO.ID_Sangat luar biasa gebrakan inovasi ketua PKK desa Arabika, Rosdiana beserta anggotanya serta didampingi Bhabinkamtibmas desa setempat,Bripka Jasman,bekerjasama dengan seluruh lapisan masyarakat untuk menanam gandum di pekarangan rumah warga desa Arabika.
Gandum diperkenalkan di Indonesia pada awal abad ke 18 oleh Belanda dan Portugis yang berasal dari arab. Gandum merupakan bahan pangan penting untuk kehidupan manusia dan memiliki nilai ekonomi yang tinggi di seluruh dunia,gandum juga banyak digunakan sebagai bahan dasar untuk membuat roti.
Oleh karena itu,melihat di berbagai literatur bahwa tanaman gandum cocok di daerah dataran menengah sampai dataran tinggi maka ketua tim penggerak PKK Desa Arabika kecamatan Sinjai Barat kabupaten Sinjai mencoba mencari inovasi baru yaitu penanaman gandum.
“Inovasi ini sesuai dengan arah kebijakan pemerintah yaitu peningkatan ketahanan pangan nasional,” kata Bripka Jasman,Selasa(15/4/2025).
“Semoga saja desa Arabika bisa menjadi penghasil gandum di Sinjai khusus untuk memenuhi kebutuhan lokal dan meningkatkan ketahanan pangan desa Arabika,serta peningkatan ekonomi masyarakatnya,” harapannya.