Aliansi Aksi Sejuta Buruh Kembali Lakukan Demo di Kementrian Perindustrian Jakarta

Jakarta, SIBBER88.CO.ID_Aliansi Aksi Sejuta Buruh pada Kamis(27/6/2024) menuntut cabut permendag nomor 8 tahun 2024, yang mempermudah barang import dan sangat merugikan dunia usaha dan pekerja.

Tidak kurang 1 juta pekerja(buruh,red)teksil dan garmen di Jawa Barat merasakan itu.

Menurut Ketua Umum Serikat Pekerja/Serikat Buruh Gaspermindo (Gabungan Serikat Pekerja Merdeka Indonesia), Azhar Hariman, di triwulan pertama tahun 2024 ,100 ribu pekerja di PHK.

“Dalam situasi perekonomian yang sulit ini seharusnya menteri perindustrian, Zulkifli Hasan, memiliki kepekaan dan kepedulian dengan tidak mengeluarkan peraturan yang menyulitkan kaum pekerja/buruh dan pengusaha lokal,” tegasnya.

“Kami Gaspermindo yang bergabung di Aliansi Aksi Sejuta Buruh menuntut,
1.Cabut permendag 8 tahun 2024
2.Segera di buat Undang- undang damping
3.Berikan bantuan alat kerja (mesin) sebagai penyertaan modal bagi para pekerja,” tuntutannya.

“Inilah yang membuat kami Aliansi Aksi Sejuta Buruh kembali harus melakukan aksi unjuk rasa,” pungkasnya.

Penulis: Givan SEditor: Badruzzaman