Bandar Lampung, SIBER88.CO.ID_Kali ini debat ke-3 Pemilihan gubernur Lampung antara Arinal Djunaidi -Sutono dan Mirza -Jihan diadakan di Napotel hotel ruang GSG pada pukul 19.00 WIB pada Selasa(19/11/2024).
Mirza -Jihan dalam wacananya bila terpilih berkomitmen untuk penanganan TBC tuberculosis,statmen ini disampaikan oleh calon wakil Gubernur Jihan Nurlela saat debat publik KPU Lampung.
Menurut Jihan, Lampung menempati empat besar nasional dengan jumlah pasien terbanyak wabah tuberculosis,bahkan kematian yang di akibatkan penyakit tersebut menempati urutan terbanyak.
“Maka dari itu kami akan melakukan aksi percepatan penanganan TB untuk mencapai elimasi TBC di 2030,” kata Jihan.
Bukan itu saja dalam wacananya, Mirza-Jihan akan membuat Public Service Center.
Menurut Jihan ,di Lampung masih banyak ditemukan pasien terlantar dan kebingungan,dia menilai semua itu diakibatkan sistemnya belum terintregrasi sehingga menimbulkan keluhan masyarakat.
.
Di sesi tanyajawab,salah satu awak media menyampaikan kepada Mirza – Jihan mengenai pendidikan di Lampung, lulusan SMA -SMK banyak ijasah tertahan dikarenakan ketidakmampuan biaya dan uang Komite.
“dengan terpilihnya kami nanti Insyaallah tidak ada lagi ijazah yang tertahan,karena tidak bisa bayar,” tegasnya.
“Komite dari pihak sekolah akan kami adakan transparasi tentang dana Bos,bila ada pembayaran komite karena sebelumnya sudah dimusyawarahkan ke wali murid dan pihak sekolah kemudian ada kesepakatan maka harus ada ketransparanan,” tambahnya.
“Nanti pihak sekolah akan diketahui kemana saja larinya anggaran dana untuk sekolah kalau sudah memadai,untuk apa lagi ada bayaran komite,” pungkasnya.